PEMBEKALAN PPL & KKN SEKOLAH TINGGI ILMU TARBIYAH TAHUN AKADEMIK 2024-2025

Sabtu, 11 Janurai 2025, Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Lingga (STIT-LG) mengadakan pembekalan di STIT-LG untuk mempersiapkan mahasiswa untuk praktik kerja lapangan (PPL) dan Kuliah Kerja Nyata (KKN). Kegiatan ini memang wajib dilakukan sebagai Pra pelaksanaan kegiatan PPL & KKN. Kegiatan ini diikuti oleh 28 orang peserta, 18 orang mahasiswa dari MPI dan 10 orang mahasiswa dari PAI.

Pelaksanaan PPL ini akan dimulai pada 13 Janurari 2025, yang tersebar pada beberapa instansi Sekolah dan Kantor Pemerintahan di Kabupaten Lingga. Kegiatan ini dibuka oleh Wakil Ketua 1 yaitu Bapak Selamat, M.Pd, dengan pemateri pada kegiatan ini adalah Ka.Prodi PAI, Bapak Syamsul Ridwan, M.Pd. I, Bapak Selamat M.Pd Selaku Wakil Ketua 1, Bapak Ilham Andika Putra, M.Pd Selaku Wakil Ketua 3, dan Ibu Rahayu Mega Sari, M.Pd yang menggantikan Bapak Fatullah Selaku Ka.Prodi MPI yang berhalangan hadir untuk memberikan pematerian.

Pada sambutannya, Wakil Ketua 1 berpesan “dengan pelaksanaan PPL dan KKN ini diharapkan mahasiswa dapat menerapkan segala macam pengetahuan baik itu teori dan praktik yang sudah didapatkan pada bangku perkuliahan. Adapun kegiatan PPL dan KKN ini bukan hanya serta merta kita menerapkan ilmu yang kita dapat, akan tetapi kita juga wajib belajar dan mengambil pengalaman dari lingkungan, khususnya di masyarakat, karena di masyarakat lah tempat kita sebenarnya, sewaktu KKN buatlah perubahan yang berkesan, bukan meninggalkan sesuatu yang buruk, buat lah hal positif jaga nama baik anda dan almamater anda“.

Kegiatan Pembekalan PPL dan KKN ini diharapkan dapat membawa pemahaman kepada mahasiswa agar dapat membawa perubahan positif serta mahasiswa dapat pengalaman baru di sekolah dan di Desa tempat Lokasi KKN.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *